Jumat, 25 November 2011

Mujizat Selalu Terjadi Saat Baptisan Selam Gereja Tiberias Berlangsung.

Lebih dari 500 umat Kristen lintas suku bangsa dari dalam maupun dari luar negeri mengalami mukjizat pada saat dilakukan Baptisan khas Jemaat Gereja Indonesia di Jakarta, Sakramen baptisan ini dipimpin langsung oleh Gembala Sidang Gereja Tiberias Indonesia (GTI), Pendeta Dr. Yesaya Pariadji. Acara diawali dengan Perjamuan Kudus setelah sebelumnya berlangsung kebaktian pelepasan oleh Pendeta Dolf Mailangkay, MTh, yang berlangsung di Hotel Gading Indah Kelapa Gading.
Beberapa di antara anggota jemaat langsung mengalami mukjizat berupa kesembuhan dari berbagai jenis penyakit seperti tumor, kanker, kelumpuhan, gagal ginjal, diabetes. “Gereja Tiberias Indonesia melalui Gembala Sidang mendapat nubuatan dan amanat Tuhan untuk mengembalikan kuasa Sakramen Perjamuan Kudus, Minyak Urapan (minyak zaitun) dan Sakramen Baptisan,” kata Pendeta Dolf Mailangkay kepada AntaraNews.
Mailangkay berulangkali menjelaskan target misi GTI untuk membangun umat yang siap ke sorga. Khusus mengenai Baptisan, menurutnya itu berarti menyerahkan tubuh, jiwa, dan roh untuk mati sekaligus bangkit bersama Yesus Kristus, Sang Juruselamat Dunia. “Baptisan juga berarti menerima ekstra kuasa, ekstra berkat dan ekstra mujizat. Makanya kita menyaksikan banyak anggota jemaat mengalami mujizat kesembuhan dari berbagai penyakit, juga pemulihan dari resesi ekonomi, roh gagal dan bangkrut dari usaha serta terhindar dari bahaya celaka maupun bencana,” jelasnya.
Pendeta Zakarias Maksud dan Pengerja Andi Silangen mengungkapkan bahwa penyelenggaraan Sakramen Baptisan itu kini terus mengalami peningkatan frekuensi. “Jika pada tahun-tahun sebelumnya hanya pada saat awal dan akhir tahun, kini meningkat menjadi sebulan sekali. Bahkan di bulan Januari lalu kita tidak hanya menggelar sekali, tetapi beberapa kali di sejumlah kota, termasuk Manado, dengan peserta terus meningkat, antara 500 hingga 2000 jemaat,” kata Pendeta Zakarias Maksud.
Terpujilah Allah kita yang begitu luar biasa yang memberikan kepada kita, tidak hanya keselamatan, tapi juga ekstra-ekstra lainnya berupa kesembuhan dan mujizat lainnya. Terpujilah Allah kita yang hidup

Sumber : antaranews/lh3